Latest Picture :
Recent Photo

SMKN 3 Kotabumi Raih ISO 9001

KOTABUMI
(Lampost.co):
SMKN
3
Kotabumi
menerima
sertifikat
sistem
manajemen
mutu SMM ISO 9001: 2008 dari
Direktorat Jenderal Pendidikan
Menengah, Departemen Pendidikan
dan Kebudayaan.
Penyerahan sertifikat SMM ISO
9001:2008 itu, dilakukan Bupati
Lampung Utara, Zainal Abidin pada
Kepala Sekolah SMKN 3 Kotabumi,
A. Helmi di halaman SMKN
setempat, Jumat (15-3).
Dalam sambutannya, Zainal
mengatakan dengan masuknya
SMKN 3 Kotabumi pada SMM ISO
9001:2008 diharapkan mendorong
dan memotivasi SMK lain baik
negeri dan swasta untuk melakukan
hal serupa.
“Masuknya SMKN 3 Kotabumi
dalam SMM ISO 9001:2008
menunjukkan pendidikan di SMKN
yang bersangkutan sudah
mengalami peningkatan” kata
Zainal.
Sementara, Kepala SMKN 3
Kotabumi, A. Helmi di acara
setempat menuturkan, sertifikat
sistem manajemen mutu SMM ISO
9001: 2008 merujuk Surat
Keputusan (SK) Direktur Pembinaan
SMK, Direktorat Jenderal
Pendidikan Menengah, Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan. No.
0251/Kep/PR/02/2011 tertanggal
24 September 2011 tentang
penetapan SMKN 3 Kotabumi untuk
memperoleh bantuan dalam rangka
pencapaian sertifikat sistem
manajemen mutu atau SMM-ISO
9001:2008.
“Sertifikat SMM ISO 9001:2008
merujuk SK Direktur Pembinaan
SMK No. 0251/Kep/PR/02/2011
tertanggal 24 September 2011”
kata Helmi.
Sertifikat inipun, ditetapkan
berdasarkan hasil eksternal audit
yang dilakukan badan sertifikasi
internasional URS perwakilan
Jakarta paa 27 s/d 29 September
2012 lalu. Dari hasil eksternal audit
itulah sertifikat SMM ISO
9001:2008 untuk SMKN 3
Kotabumi diterbitkan. Di Lampung
Utara, dari 21 SMK negeri dan
swasta selain SMKN ini, ada lima
SMK yang menerima sertifikat SMM
ISO serupa.
Yakni; SMK I Kotabumi, SMKN 1
Bukit Kemuning, SMKN I Abung
Selatan, SMKN II Kotabumi dan
SMK Nusantara di Kotabumi Utara.
“Dari 21 SMK negeri dan swasta se-
Lampura, ada 6 SMK yang telah
menerima sertifikat SMM ISO” kata
Helmi menambahkan.

 
Support : Adhitya | Official SMKN 3 Kotabumi Site
Copyright © 2014. SMKN 3 KOTABUMI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger